Monday, February 06, 2012

Time Management

Time management adalah sesuatu yang susah susah gampang diterapkan. Lihat, kata "susah"-nya tertulis 2x dan kata "gampang"-nya cuma sekali :)

Di sebuah buku tentang Time Management yang saya baca, penulis menyarankan untuk memberikan bobot kepada masing-masing Tugas (Task) kita dengan angka 1 sampai 4, 1 berarti sangat penting dan mendesak sementara 4 berati tidak penting dan tidak mendesak. Gampangnya, lakukan segera Tugas yang memiliki bobot 1 sesegera mungkin.


Di sebuah buku lain tentang Time Management yang saya baca, penulis menyarankan agar dalam sehari maksimal kita hanya merencanakan 3 Tugas saja, karena merencanakan lebih dari 3 Tugas akan membuat kita stress dan tidak bisa menikmati hidup. Tidak perduli itu Tugas penting semua atau kombinasi, tetaplah maksimal 3 Tugas saja.


Botom line,
paragraf paling atas sudah menunjukkan bahwa Time Management 2x susahnya dibanding gampangnya. Oleh karena itu, cara paling efektif untuk Time Management adalah secepat mungkin menyelesaikan Tugas, dan jika Anda bukanlah seorang Penunda, maka Anda bisa melupakan Time Management.